Kemudian jumlah rakaat pada sholat tahajud minimal 2 rakaat dan maksimal tidak terbatas selama kalian mampu untuk mengerjakanya dan pada rakaat ke dua di sertai dengan salam, jika kalian ingin mengerjakan sholat tahajud namun tidak tidur terlebih dahulu sholat tersebut tidak dapat di sebut sholat tahajud melainkan hanya sholat sunnah saja seperti sholat witir dan masih banyak lagi karena sholat tahajud adalah sholat sunnah yang di kerjakan setelah tidur malam seperti yang sudah saya jelaskan di atas dan berikut ini adalah lafadz niat sholat tahajud silahkan kalian lihat di bawah.
Lihat Juga : Niat Sholat Rawatib Qobliah Dan Ba'diyah
Bacaan Niat Sholat Tahajud Lengkap Arab Latin Dan Artinya
Lafadz Niat Sholat Sunnah Tahajud
اُصَلِّى سُنَّةً التَّهَجُّدِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ ِللهِ تَعَالَى
Ushallii sunnatan tahajjudi rak'ataini mustaqbilal qiblati lillaahi ta'aalaa.
Artinya:"Aku niat shalat sunat tahajud dua rakaat, menghadap kiblat, karena Allah Ta'ala"Kemudian setelah kalian selesai melaksanakan sholat tahajud jangan buru-buru beranjak pergi alangkah baiknya jika kalian berdoa disertai berdzikir serta membaca sholawat nabi kemudian tahmid dan tasbih untuk lebih mendekatkan diri kepada allah swt dengan niat yang tulus hanya mengharap ridha allah semata.
Baiklah itu saja yang dapat saya sampaikan pada kesempatan kali ini semoga apa yang saya sampaikan di atas dapat bermanfaat namun saya mohon maaf apabila dalam penulisan terdapat kata yang kurang berkenan di hati kalian,terimakasih sudah berkunjung sampai jumpa di lain kesempatan.
0 Komentar