Pokok isi yang di sampaikan dari surat al insyiqaq yaitu tentang awal kejadian-kejadian yang akan terjadi pada hari kiamat kelak, peringatan bahwa manusia akan bersusah payah menemui tuhannya sang pencipta alam semesta namun untuk mereka yang memiliki amalan baik maka ia akan mendapatkan kebahagiaan dan sebaliknya bagi mereka yang memiliki banyak amalan buruk ia akan mendapatkan kesengsaraan di hari kiamat selain itu dalam surat ini juga menjelaskan tingkat kejadian hidup manusia di dunia dan akhirat nah berikut ini adalah lafadz surat al-insyiqaq lengkap dengan terjemah silahkan kalian lihat di bawah.
Lihat Juga:
Bacaan Surat Al-Insyiqaq Lengkap Arab Latin Dan Artinya
بِسۡمِ ٱللَّهِ ٱلرَّحۡمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ
"Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang"
إِذَا ٱلسَّمَآءُ ٱنشَقَّتۡ
1. "Apabila langit terbelah,"
وَأَذِنَتۡ لِرَبِّهَا وَحُقَّتۡ
2. "dan patuh kepada Tuhannya, dan sudah semestinya langit itu patuh,"
وَإِذَا ٱلۡأَرۡضُ مُدَّتۡ
3. "dan apabila bumi diratakan,"
وَأَلۡقَتۡ مَا فِيهَا وَتَخَلَّتۡ
4. "dan dilemparkan apa yang ada di dalamnya dan menjadi kosong,"
وَأَذِنَتۡ لِرَبِّهَا وَحُقَّتۡ
5. "dan patuh kepada Tuhannya, dan sudah semestinya bumi itu patuh, (pada waktu itu manusia akan mengetahui akibat perbuatannya)."
يَٰٓأَيُّهَا ٱلۡإِنسَٰنُ إِنَّكَ كَادِحٌ إِلَىٰ رَبِّكَ كَدۡحٗا فَمُلَٰقِيهِ
6. "Hai manusia, sesungguhnya kamu telah bekerja dengan sungguh-sungguh menuju Tuhanmu, maka pasti kamu akan menemui-Nya,"
فَأَمَّا مَنۡ أُوتِيَ كِتَٰبَهُۥ بِيَمِينِهِۦ
7. "Adapun orang yang diberikan kitabnya dari sebelah kanannya,"
فَسَوۡفَ يُحَاسَبُ حِسَابٗا يَسِيرًا
8. "maka dia akan diperiksa dengan pemeriksaan yang mudah,"
وَيَنقَلِبُ إِلَىٰٓ أَهۡلِهِۦ مَسۡرُورًا
9. "dan dia akan kembali kepada kaumnya (yang sama-sama beriman) dengan gembira."
وَأَمَّا مَنۡ أُوتِيَ كِتَٰبَهُۥ وَرَآءَ ظَهۡرِهِۦ
10. "Adapun orang-orang yang diberikan kitabnya dari belakang,"
فَسَوۡفَ يَدۡعُواْ ثُبُورًا
11. maka dia akan berteriak: "Celakalah aku."
وَيَصۡلَىٰ سَعِيرًا
12. "Dan dia akan masuk ke dalam api yang menyala-nyala (neraka)."
إِنَّهُۥ كَانَ فِيٓ أَهۡلِهِۦ مَسۡرُورًا
13. "Sesungguhnya dia dahulu (di dunia) bergembira di kalangan kaumnya (yang sama-sama kafir)."
إِنَّهُۥ ظَنَّ أَن لَّن يَحُورَ
14. "Sesungguhnya dia menyangka bahwa dia sekali-kali tidak akan kembali (kepada Tuhannya)."
بَلَىٰٓۚ إِنَّ رَبَّهُۥ كَانَ بِهِۦ بَصِيرًا
15. "(Bukan demikian), yang benar, sesungguhnya Tuhannya selalu melihatnya."
فَلَآ أُقۡسِمُ بِٱلشَّفَقِ
16. "Maka sesungguhnya Aku bersumpah dengan cahaya merah di waktu senja,"
وَٱلَّيۡلِ وَمَا وَسَقَ
17. "dan dengan malam dan apa yang diselubunginya,"
وَٱلۡقَمَرِ إِذَا ٱتَّسَقَ
18. "dan dengan bulan apabila jadi purnama,"
لَتَرۡكَبُنَّ طَبَقًا عَن طَبَقٍ
19. "sesungguhnya kamu melalui tingkat demi tingkat (dalam kehidupan),"
فَمَا لَهُمۡ لَا يُؤۡمِنُونَ
20. "Mengapa mereka tidak mau beriman?"
وَإِذَا قُرِئَ عَلَيۡهِمُ ٱلۡقُرۡءَانُ لَا يَسۡجُدُونَۤ
21. "dan apabila Al Quran dibacakan kepada mereka, mereka tidak bersujud,"
بَلِ ٱلَّذِينَ كَفَرُواْ يُكَذِّبُونَ
22. "bahkan orang-orang kafir itu mendustakan(nya)."
وَٱللَّهُ أَعۡلَمُ بِمَا يُوعُونَ
23. "Padahal Allah mengetahui apa yang mereka sembunyikan (dalam hati mereka)."
فَبَشِّرۡهُم بِعَذَابٍ أَلِيمٍ
24. "Maka beri kabar gembiralah mereka dengan azab yang pedih,"
إِلَّا ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ وَعَمِلُواْ ٱلصَّٰلِحَٰتِ لَهُمۡ أَجۡرٌ غَيۡرُ مَمۡنُونِۢ
25. "tetapi orang-orang yang beriman dan beramal saleh, bagi mereka pahala yang tidak putus-putusnya."
Berikut ini adalah video murotal quran surat al-inyiqaq dari muzammil hasballah silahkan kalian lihat dan dengarkan suara merdu beliau.
Dan jika kalian ingin mengoleksi audio murotal quran di atas silahkan download di bawah ini.
Baiklah sampai di sini dulu pembahasan kali ini dalam surat al insyiqaq semoga apa yang kami sampaikan di atas dapat bermanfaat dan menambah wawasan kalian dan ketaqwaan kepada allah swt namun apabila terdapat kesalahan dalam penulisan kata kami mohon maaf yang sebesar besarnya dan kepada allah kami mohon ampun, terimakasih sudah menyempatkan diri berkunjung ke situs doa luhur sampai jumpa di lain kesempatan wasalamualaikum wr-wb.
0 Komentar