Pokok isi atau kandungan dari surat an-nashr yaitu akan datangnya pertolongan dari allah swt dan umat islam akan mendapatkan kemenangan, allah memerintahkan untuk bertasbih dan meminta ampun kepadaNya karena sesungguhnya allah maha penerima taubat silahkan bagi kalian yang ingin menghafal surat pendek an-nashr lihat di bawah ini sudah saya sediakan lengkap dan semoga dapat bermanfaat.
Lihat Juga:
Bacaan Surat An-Nashr Lengkap Arab Latin Dan Artinya
بِسۡمِ ٱللَّهِ ٱلرَّحۡمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ
Bismillahirrahmaaniraahiim(i)
"Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang"
إِذَا جَآءَ نَصۡرُ ٱللَّهِ وَٱلۡفَتۡحُ
Idzaa jaa-a nashrullahi wal fath(u)
1. "Apabila telah datang pertolongan Allah dan kemenangan,"
وَرَأَيۡتَ ٱلنَّاسَ يَدۡخُلُونَ فِي دِينِ ٱللَّهِ أَفۡوَاجٗا
Wa ra-aitan naasa yadkhuluuna fii diinillahi afwaajaa(n)
2. "dan kamu lihat manusia masuk agama Allah dengan berbondong-bondong,"
فَسَبِّحۡ بِحَمۡدِ رَبِّكَ وَٱسۡتَغۡفِرۡهُۚ إِنَّهُۥ كَانَ تَوَّابَۢا
Fasabbih bihamdi rabbika waastaghfir-hu, innahuu kaana tawwaabaa(n)
3. "maka bertasbihlah dengan memuji Tuhanmu dan mohonlah ampun kepada-Nya. Sesungguhnya Dia adalah Maha Penerima taubat."
Berikut ini adalah video murotal quran surat an-nashr dari muzammil hasballah silahkan kalian lihat dan dengarkan suara merdu beliau.
Dan jika kalian ingin mengoleksi audio murotal quran surat an-nashr silahkan download di bawah.
Baiklah sobat sampai di sini dulu pembahasan dalam kesempatan kali ini semoga ulasan yang saya sampaikan di atas dapat bermanfaat dan menambah wawasan kalian namun saya mohon maaf yang sebesar besarnya apabila terdapat kesalahan dalam penulisan kata dan kepada allah saya mohon ampun, terimakasih sudah berkunjung dan sampai jumpa di lain kesempatan.
0 Komentar