Doa Niat Sholat Idul Adha Lengkap Arab Latin Dan Artinya

December 23, 2017
Niat Sholat Idul Adha Arab Latin Dan Artinya - Assalamualaikum hai sobat berjumpa lagi bersama admin Doa Luhur pada hari ini saya akan membahas mengenai doa niat sholat idul adha sebagai imam dan makmum nah untuk umat muslim tentunya sudah sangat familiar dengan sholat idul adha atau sholat hari raya qurban karena setiap 1 tahun sekali kita selalu memperingati hari tersebut, peringatan hari raya qurban bermula ketika allah menguji nabi Ibrahim akan ke setiaanya ia mendapatkan perintah dari allah untuk mengorbankan putranya yaitu Ismail dengan berat hati nabi Ibrahim menuruti perintah allah tersebut dan mengorbankan anaknya namun setelah tiba waktunya atas izin allah Ismail di gantikan dengan domba.


Lafadz Doa Niat Sholat Idul Adha Lengkap Beserta Artinya

Dan sejak hari itu setiap umat muslim selalu memperingati untuk mengenang akan kisah nabi Ibrahim dan putranya Ismail, peristiwa tersebut selalu di peringati pada tanggal 10 dzulhijjah tepat setelah 70 hari perayaan idul fitri, pada hari raya qurban setiap umat muslim di anjurkan untuk melakukan sholat sunnah 2 rakaat barulah setelah sholat prosesi penyembelihan hewan qurban dapat di laksanakan nah untuk kalian yang masih belum hafal akan niat sholat idul adha atau bellum tahu silahkan lihat di bawah ini.


Doa Niat Sholat Idul Adha Lengkap Arab Latin Dan Artinya


Niat Sholat Idul Adha Sebagai Imam

اُصَلِّى سُنُّةً عِيْدِالْاَضْحَى رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ اِمَامًا ِللهِ تَعَالَى

USHOLLI SUNNATA 'IIDHIL ADHAA ROK'ATAINI MUSTAQBILAL QIBLATI IMAAMAN LILLAAHI TA'AALA
Artinya:"Saya niat sholat sunnah idul adha dua raka'at menghadap kiblat sebagai imam karena Allah Ta'ala."
Niat Sholat Idul Adha Sebagai Ma'Mum


اُصَلِّى سُنُّةً  عِيْدِالْاَضْحَى رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ مَأْمُوْمًا ِللهِ تَعَالَى

USHOLLI SUNNATA 'IIDHIL ADHAA ROK'ATAINI MUSTAQBILAL QIBLATI MA'MUUMAN LILLAAHI TA'AALA
Artinya:"Saya niat sholat sunnah idul adha dua raka'at menghadap kiblat sebagai ma'mum karena Allah Ta'ala."
Nah semoga ulasan yang saya bahas di atas dapat bermanfaat untuk kalian dan sampai di sini dulu pertemuan pada kesempatan kali ini namun saya mohon maaf apabila terdapat kesalahan dalam penulisan kata karena admin hanyalah manusia biasa yang tak luput dari salah dan dosa, kepada allah saya mohon ampun, terimakasih sudah berkunjung dan sampai jumpa.
Previous
Next Post »
0 Komentar